Senin, 13 Januari 2020

BEAUTIFUL PARADOX


BEAUTIFUL PARADOX


Hai kamu yang jauh di sana
Sudah lama tak bersua
Bercengkrama bebas
Tertawa lepas
Rindukah masa-masa itu?

Kadang berbeda pendapat
Tak bertegur sapa
Saling mengejek
Hingga menangis bersama

Sekarang kita berparak
Bukan karena tak cinta lagi
Tapi karena saling mendukung apa yang dicinta

Menyisipkan namamu di setiap doa
Berharap Yang Kuasa selalu menjaga

I miss you, brother


Bandung, 16 Agustus 2019
W. Shresta